Tautan-tautan Akses

Pemimpin Korea Utara: Nuklir Bisa Ditembakkan Kapan Saja


Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un dalam pesta peluncuran roket baru-baru ini. Foto: KCNA, Pyongyang, 15 Feb 2016.
Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un dalam pesta peluncuran roket baru-baru ini. Foto: KCNA, Pyongyang, 15 Feb 2016.

Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un, memerintahkan militer bersiap menggunakan senjata nuklirnya "setiap saat." Tampaknya ini wujud kemarahan terbaru Korea Utara atas sanksi PBB yang diperluas terhadap negara itu.

Media pemerintah Korea Utara melaporkan, pemimpin negara itu, Kim Jong Un, memerintahkan militer bersiap menggunakan senjata nuklirnya "setiap saat." Itu tampaknya wujud kemarahan terbaru Korea Utara atas sanksi PBB yang diperluas terhadap negara itu.

Central News Agency Korea hari Jumat melaporkan, Kim juga mengancam melakukan "serangan penangkal" ke arah musuh-musuh Korea Utara, dengan menyatakan situasi sekarang di Semenanjung Korea sangat genting.

Retorika Korea Utara yang meningkat itu disampaikan setelah Dewan Keamanan PBB dengan suara bulat memberlakukan sanksi baru yang keras terhadap Korea Utara yang melakukan ujicoba nuklir dan rudal jarak jauh baru-baru ini.

Korea Utara sering mengancam melakukan serangan nuklir pada masa ketegangan tinggi. Tetapi para pakar mempertanyakan apakah Korea Utara mampu menempatkan kepala peluru nuklir pada rudal jarak jauh.

Hari Kamis, Korea Utara menembakkan enam rudal jarak pendek di lepas pantai timurnya, menurut kementerian pertahanan Seoul, yang mengatakan rudal-rudal itu menempuh jarak sampai 150 kilometer sebelum jatuh ke laut. [ka/al]

XS
SM
MD
LG