Tautan-tautan Akses

Pemerintah Suriah Terus Lancarkan Serangan Udara di Aleppo


Pasukan pemberontak Suriah menembak ke arah pesawat milik pasukan pemerintah Suriah di Aleppo, Suriah (1/2). Pasukan pemerintah Suriah dilaporkan terus melancarkan serangan udara ofensif di wilayah ini, Senin (3/2).
Pasukan pemberontak Suriah menembak ke arah pesawat milik pasukan pemerintah Suriah di Aleppo, Suriah (1/2). Pasukan pemerintah Suriah dilaporkan terus melancarkan serangan udara ofensif di wilayah ini, Senin (3/2).

Pemerintah Suriah melanjutkan serangan udara gencarnya terhadap daerah-daerah yang dikuasai pemberontak di Aleppo, Suriah utara, Senin (3/2).

Serangan udara pemerintah Suriah di Aleppo, Suriah Utara, Senin (3/2), menurut keterangan para aktivis, telah menewaskan sedikitnya 18 orang, termasuk 5 anak-anak.

Angkatan udara Presiden Bashar Assad telah menghantam daerah-daerah oposisi di kota yang terbagi itu sejak pertengahan Desember, yang mengubah bangunan-bangunan apartemen menjadi puing-puing dan membuat rumah-rumah sakit dan klinik medis kewalahan menerima korban cedera.

Hari Minggu (1/2), pesawat pemerintah juga menyerang daerah-daerah sebelah timur Aleppo yang dikuasai pemberontak, menewaskan hampir 40 orang.

Syrian Observatory for Human Rights yang berbasis di Inggris melaporkan serangan-serangan udara menghantam daerah-daerah Hanano, Qadi Askar dan Mouwasalat hari Senin (3/2).

Organisasi yang memantau konflik melalui jaringan aktivis di lapangan tersebut mengatakan helikopter-helikopter menjatuhkan bom-bom drum ke daerah-daerah kediaman, yang mengakibatkan kerusakan yang sangat besar.
XS
SM
MD
LG