Tautan-tautan Akses

Pemerintah AS akan Tutup Pertambangan yang Tidak Aman


Joe Main mengakui bahwa penegakan undang-undang keselamatan yang berlaku belum cukup kuat.

Pemerintah tak segan untuk pergi ke pengadilan untuk menutup pertambangan yang dianggap tidak aman.

Direktur Badan Kesehatan dan Keselamatan Pertambangan Joe Main mengungkapkan hal tersebut pada acara dengar pendapat dengan sebuah komisi Senat. Main mengakui bahwa penegakan undang-undang keselamatan yang berlaku selama ini belum cukup kuat. Tetapi, ia mengatakan badan yang ia pimpin berencana untuk menggunakan wewenang yang dimilikinya untuk memperoleh perintah pengadilan terhadap pertambangan yang tidak aman.

Sidang komisi Senat itu diadakan setelah terjadinya tragedi ledakan bawah tanah tanggal 5 April di pertambangan batu-bara di West Virginia yang menewaskan 29 orang pekerja. Ketua komisi itu, Senator Tom Harkin, mengatakan pertambangan tersebut telah mempunyai catatan banyak pelanggaran keselamatan yang serius, termasuk 515 pelanggaran pada tahun 2009 saja.

Harkin mengatakan terlalu banyak pemilik pertambangan yang mengurangi biaya keselamatan dan dengan sadar melanggar undang-undang keselamatan.

XS
SM
MD
LG