Tautan-tautan Akses

PBB Kecam Uji Misil Korea Utara


FILE - Sidang Dewan Keamanan PBB terkait Korea Utara, Maret 23, 2017. (AP)
FILE - Sidang Dewan Keamanan PBB terkait Korea Utara, Maret 23, 2017. (AP)

DK PBB telah mengecam keras Korea Utara sehubungan uji misil balistiknya minggu ini.

Dalam sebuah pernyataan Kamis, DK mengatakan, prihatin dengan perilaku Pyongyang yang tidak menentu, serta penentangannya yang provokatif terhadap DK.”

Kamis, Uni Eropa memberlakukan sanksi-sanksi baru sebagai balasan atas pengulangan uji nuklir dan misil Korea Utara, termasuk peluncuran roket ke Laut Jepang pada Rabu.

Sebuah pernyataan Uni Eropa mengatakan sanksi-sanksi baru ini diberlakukan karena Korea Utara melanggar berbagai resolusi PBB dan menjadi ancaman serius terhadap perdamaian dan keamanan.

Uni Eropa minta Korea Utara untuk menghentikan provokasi serta melucuti semua program senjata nuklirnya,” serta mulai pembicaraan dengan masyarakat internasional. [jm]

XS
SM
MD
LG