Tautan-tautan Akses

Pasukan AS Tewaskan 'Menkeu' ISIS


Abd ar-Rahman Mustafa al-Qaduli (Foto: dok).
Abd ar-Rahman Mustafa al-Qaduli (Foto: dok).

Militer Amerika yakin Abd ar-Rahman Mustafa al-Qaduli menyediakan dana kepada laskar asing yang berusaha mengembangkan dan melaksanakan serangan seperti serangan pekan ini di Brussels.

Pasukan Amerika telah menewaskan Abd ar-Rahman Mustafa al-Qaduli, “menteri keuangan” ISIS yang juga bertanggung jawab atas urusan luar kelompok teroris itu, kata Menteri Pertahanan Amerika Ash Carter hari Jumat (25/3).

“Kita sedang melenyapkan Kabinet ISIS secara sistematis,” kata Carter.

Carter tidak mau mengatakan Qaduli, yang juga dikenal dengan nama Hajji Iman, tewas di Irak atau Suriah, dan juga tidak mau mengatakan apakah pimpinan ISIS itu tewas dalam penggrebekan atau serangan udara.

Menurut seorang pejabat pertahanan Amerika, Qaduli “giat merencanakan serangan teror di Barat.”

Pejabat itu mengatakan militer Amerika yakin Qaduli menyediakan dana kepada laskar asing yang berusaha mengembangkan dan melaksanakan serangan seperti serangan pekan ini di Brussels.

Qaduli dibebaskan dari penjara Irak awal tahun 2012 dan hadiah $ 7 juta disediakan atas informasi yang dapat menghasilkan penangkapan atau pembunuhannya. [gp]

XS
SM
MD
LG