Tautan-tautan Akses

Orang Tertua Dunia Meninggal di Jepang pada Usia 116 Tahun


Foto yang diambil tanggal 15 Oktober 2012 dan dirilis oleh kota Kyotango ini menampilkan sosok Jiroemon Kimura (tengah) saat berpose bersama Craig Glenday, Pemimpin Redaksi Guinness World Records (tengah) dan Frank Foley, wakil dari Guinness World Records Asia-Pacific seusai menerima sertifikat sebagai pria tertua di dunia di Kyoto, Jepang (Foto: dok). Kimura meninggal dunia pada usia 116 tahun.
Foto yang diambil tanggal 15 Oktober 2012 dan dirilis oleh kota Kyotango ini menampilkan sosok Jiroemon Kimura (tengah) saat berpose bersama Craig Glenday, Pemimpin Redaksi Guinness World Records (tengah) dan Frank Foley, wakil dari Guinness World Records Asia-Pacific seusai menerima sertifikat sebagai pria tertua di dunia di Kyoto, Jepang (Foto: dok). Kimura meninggal dunia pada usia 116 tahun.

Orang yang paling tua di dunia, dan pria tertua dalam catatan sejarah, telah meninggal dunia di Jepang barat pada usia 116 tahun.

Para pejabat Jepang mengatakan Jiroemon Kimura meninggal dunia hari Rabu karena sebab yang alami di rumah sakit dekat Kyoto dimana ia telah mendapat perawatan untuk penyakit radang paru-paru atau pneumonia.

Guinness World Records mengatakan Kimura, yang lahir tahun 1897, adalah satu-satunya priya dunia yang hidup sampai usia 116 tahun. Guinness mengakuinya sebagai orang hidup yang paling tua bulan Desember, setelah seorang wanita Amerika meninggal dunia pada usia 115 tahun.

Kimura, yang bekerja di kantor pos dan kemudian seorang petani, meninggalkan 7 orang anak, 14 cucu, 25 cicit, dan 15 cucu dari cucunya.

Laporan media mengatakan ia menganggap usianya yang panjang disebabkan ia sering berjemur di bawah sinar matahari dan memakan makanan sampai ia hanya 80 persen kenyang.

Dengan meninggalnya Kimura, Misao Okawa yang berusia 115 tahun, seorang wanita Jepang dari Osaka, sekarang menjadi orang yang paling tua di dunia.
XS
SM
MD
LG