Tautan-tautan Akses

Operasi Pengatur Lalu Lintas Udara AS Diminta Terpisah dari Badan Federal


Menara pengatur lalu lintas udara.
Menara pengatur lalu lintas udara.

Industri penerbangan menyatakan bahwa operasi pengaturan lalu lintas udara FAA gagal menyesuaikan diri dengan perkembangan zaman.

Badan Administrasi Penerbangan Federal AS (FAA) menyatakan “siap membuat kemajuan penting” dalam memodernisasi pengatur lalu lintas udara (ATC) di negara tersebut. Akan tetapi para pengecam yang mengatakan bahwa FAA tidak cukup cepat memanfaatkan teknologi baru mendesak agar operasi ATC dipisahkan dari FAA.

Administrator FAA Michael Huerta mengatakan dalam sidang dengar pendapat di Komite Perdagangan, Sains dan Transportasi di Senat Amerika hari Selasa (19/5) bahwa badan yang dipimpinnya telah membuat rute-rute baru di daerah-daerah padat, yang membuat maskapai penerbangan berhemat jutaan dolar biaya bahan bakar, menurunkan emisi karbon dan mengurangi keterlambatan di bandara berkat Sistem Transportasi Udara Generasi Mendatang-nya (NextGen), yang diterapkan secara bertahap.

Huerta menyebut conton di Bandara Internasional Hartsfield Jackson di Kota Atlanta, di mana jumlah pesawat yang mendarat per jam telah meningkat.

Tetapi sejumlah peserta dari industri penerbangan menyatakan bahwa operasi pengaturan lalu lintas udara FAA gagal menyesuaikan diri dengan perkembangan zaman.

XS
SM
MD
LG