Tautan-tautan Akses

Obama Desak Kongres Naikkan Pajak bagi Orang Kaya


Milyarder Amerika Warren Buffett, yang mengusulkan 'Aturan Buffett'' saat bertemu Presiden Obama di Gedung Putih (foto: dok).
Milyarder Amerika Warren Buffett, yang mengusulkan 'Aturan Buffett'' saat bertemu Presiden Obama di Gedung Putih (foto: dok).

Presiden Obama mendesak Kongres AS agar mendukung apa yang disebut “Aturan Buffett” dalam beberapa pekan mendatang.

Presiden Amerika Barack Obama mengatakan sudah waktunya bagi orang-orang paling kaya Amerika agar menanggung apa yang disebutnya bagian adil dalam membayar pajak.
Dalam pidato mingguan hari Sabtu Obama mendesak Kongres agar mendukung apa yang disebut “Aturan Buffett” dalam beberapa pekan mendatang.

Rencana, yang mengambil nama investor Warren Buffet, akan meningkatkan pajak bagi mereka yang berpenghasilan setidaknya 1 juta dolar. Buffet mengatakan tidak adil ia membayar pajak lebih rendah daripada yang dibayar sekretarisnya.

Presiden Obama mengatakan subsidi keringanan pajak bagi orang-orang kaya tidak adil sementara keluarga-keluarga dari kelas menengah bersusah payah memenuhi kebutuhan mereka.

Dalam pidato tanggapan partai Republik, Ketua DPR John Boehner mengeluh bahwa pemerintahan Obama tidak berbuat cukup banyak untuk meningkatkan produksi minyak dan gas di wilayah-wilayah yang dikuasai pemerintah federal. Ia menyerukan pembekuan regulasi-regulasi baru terhadap pengilangan minyak.

Boehner juga mengulangi pendapat fihak Republik yang menyalahkan pemerintah terkait tingginya harga bensin.
XS
SM
MD
LG