Tautan-tautan Akses

Obama Serukan Penghormatan bagi Keluarga Militer AS


Presiden Obama menyerukan penghormatan bagi para pahlawan dan keluarga militer AS (Foto: dok).
Presiden Obama menyerukan penghormatan bagi para pahlawan dan keluarga militer AS (Foto: dok).

Presiden Amerika Barack Obama mengajak warga AS untuk menggunakan hari libur nasional "Memorial Day" yang jatuh pada hari Senin (27/5) untuk menghargai pengorbanan pahlawan dan keluarganya.

Presiden Amerika Barack Obama meminta warga Amerika untuk mengenang jasa para pahlawan Amerika dan anggota keluarga yang telah berkorban dan mengabdikan hidup mereka bagi negara.

Dalam pidato mingguannya, Sabtu (25/5), Obama mengatakan bahwa anggota militer Amerika kerap mempertaruhkan nyawa mereka tanpa mencari pengakuan dan penghargaan khusus. Ia mengatakan hari libur Memorial Day yang secara resmi akan berlangsung Senin (27/5), merupakan saat yang tepat untuk menghargai pengorbanan mereka.

Ia mengatakan, Amerika juga harus perduli terhadap keluarga yang kehilangan orang-orang yang dicintai karena tugas militer, memastikan bahwa veteran perang mendapat perawatan dan tunjangan yang layak mereka peroleh, dan menjamin bahwa para anggota militer mendapat dukungan yang mereka butuhkan untuk melakukan pekerjaan mereka. Ia mengatakan, melaksanakan tanggungjawab itu merupakan kewajiban dan hak istimewa.

Dalam pidato Partai Republik, Senator Jim Inhofe dari negara bagian yang baru-baru ini dihantam tornado, Oklahoma, memuji warga Oklahoma karena bersama-sama berusaha bangkit dari bencana tornado yang menghantam kota Moore, Senin lalu. Ia menyebut semangat gotong royong yang bangkit setelah dihantam beberapa tornado selama bertahun-tahun adalah standar Oklahoma, dan mengatakan para warga negara bagian itu adalah pahlawan Amerika yang sesungguhnya.
XS
SM
MD
LG