Tautan-tautan Akses

Obama akan Bertemu Pemimpin China, India dan Prancis


Mantan Presiden Obama berpidato di hadapan pengunjung, sebagai pembicara terakhir dalam pertemuan puncak Yayasan Obama di Chicago, 1 November 2017.
Mantan Presiden Obama berpidato di hadapan pengunjung, sebagai pembicara terakhir dalam pertemuan puncak Yayasan Obama di Chicago, 1 November 2017.

Dua pekan setelah Presiden Donald Trump bertemu dengan pemimpin China di Beijing, pendahulunya, Barack Obama akan melakukan hal yang sama.

Obama juga akan bertemu pekan ini dengan Perdana Menteri Narendra Modi di India, sebelum terbang ke Prancis.

Tim Obama menegaskan bahwa mereka tidak berusaha menjegal atau membayangi Presiden Donald Trump.

Direktur Komunikasi Obama, Katie Hill, mengatakan kepada VOA, agenda dalam lawatan ini adalah campuran antara ceramah, kerja Yayasan Obama, dan perbincangan dengan para pemimpin dunia, seperti yang dilakukannya ke Eropa dan Amerika Selatan sebelumnya tahun ini.

Trump menjalin hubungan dekat dengan Presiden China Xi Jinping dan Modi dalam 10 bulan pertama masa jabatannya, yang dikecam beberapa kalangan karena dianggap merugikan peran kepemimpinan global Amerika.

Obama memulai lawatannya dengan di Shanghai, Selasa (28/11) dengan pertemuan-pertemuan pribadi dan berceramah di sebuah konferensi perdagangan. Pertemuan dengan XI dijadwalkan Rabu (29/11), di mana Obama juga akan menghadiri sebuah konferensi pendidikan. [ds]

XS
SM
MD
LG