Tautan-tautan Akses

Mantan Presiden Mesir Akan Diadili Atas Tuduhan Pembobolan Penjara dan Pembunuhan


Mantan presiden Mesir Mohammed Morsi (kanan) berbicara dari balik tahanan terdakwa dalam sidang di Kairo. (Foto: Dok)
Mantan presiden Mesir Mohammed Morsi (kanan) berbicara dari balik tahanan terdakwa dalam sidang di Kairo. (Foto: Dok)

Ini merupakan pengumuman sidang ketiga bagi Morsi, sementara pihak berwenang meningkatkan langkah keras terhadap kelompok Ikhwanul Muslimin.

Jaksa Mesir mengatakan mantan presiden Mohamed Morsi akan diadili atas tuduhan mengorganisir pembobolan penjara dan pembunuhan perwira polisi selama pemberontakan rakyat di negara itu hampir tiga tahun yang lalu.

Ini merupakan pengumuman sidang ketiga bagi Morsi, sementara pihak berwenang meningkatkan langkah keras terhadap kelompok Ikhwanul Muslimin.

Sekitar 130 orang lainnya dituntut dalam kasus baru itu, termasuk sejumlah anggota kelompok militan Palestina Hamas dan kelompok militan Hizbullah yang berbasis di Lebanon.

Anggota kelompok-kelompok itu termasuk di antara mereka yang menyerang dan melarikan diri dari penjara selama kerusuhan. Tanggal sidang sendiri belum ditetapkan.

Morsi juga menghadapi tuduhan menghasut kekerasan yang menyebabkan kematian demonstran, dan spionase.

Militer Mesir menggulingkan Morsi Juli, sekitar satu tahun setelah ia terpilih sebagai presiden. Pendahulunya, Presiden Hosni Mubarak, digulingkan dalam pemberontakan rakyat di negara itu yang dimulai pada Januari 2011.
XS
SM
MD
LG