Tautan-tautan Akses

Korsel, Tiongkok, Jepang Berunding soal Korut


Korea Selatan menjadi tuan rumah pembicaraan soal rencana mengadukan tindakan Pyongyang kepada DK PBB.

Perdana Menteri Tiongkok Wen Jiabao tiba di Korea Selatan, Jumat, sementara meningkatnya ketegangan antara Seoul dan Korea Utara, setelah penenggelaman kapal perang Korea Selatan.

PM Wen akan mengadakan pembicaraan dengan Presiden Korea Selatan Lee Myung-bak di Seoul, sebelum melakukan perjalanan ke Pulau Jeju, Sabtu, untuk KTT tiga pihak yang juga melibatkan Perdana Menteri Jepang Yukio Hatoyama.

Kunjungan pemimpin Tiongkok itu dibayangi oleh rencana Korea Selatan yang akan mengadukan Pyongyang ke Dewan Keamanan PBB bagi kemungkinan dikenakannya sanksi baru terhadap Korea Utara. Seoul mengatakan, Korea Utara mendalangi serangan torpedo terhadap kapal perang Korea Selatan Cheonan, 26 Maret lalu yang menewaskan 46 pelautnya.

Korea Selatan telah mendapat dukungan Amerika dan Jepang, tetapi Beijing sejauh ini tidak mau mengambil sikap resmi.

Yang Moo-jin, ahli kajian Universitas Korea Utara di Seoul, mengatakan, konfrontasi antara kedua Korea dapat menimbulkan kejadian terburuk sejak Perang Korea hampir 60 tahun lalu.

XS
SM
MD
LG