Tautan-tautan Akses

Kepolisian Beijing Ancam Pengguna Internet yang Kecam Partai Komunis


Kepolisian Beijing mengancam hukuman berat bagi pengguna internet yang mengecam Partai Komunis Tiongkok (Foto: ilustrasi).
Kepolisian Beijing mengancam hukuman berat bagi pengguna internet yang mengecam Partai Komunis Tiongkok (Foto: ilustrasi).

Kepala Kepolisian Beijing mengancam hukuman berat terhadap pengguna internet yang mengecam Partai Komunis Tiongkok.

Ancaman Kepolisian Beijing telah menimbulkan ketakutan akan peningkatan penindakan terhadap kebebasan berbicara menjelang transisi politik yang rawan.

Fu Zhenghua, kepala Biro Keamanan Umum Beijing, mengatakan demikian sebelumnya pekan ini dalam pertemuan membicarakan kampanye pemerintah selama sebulan yang diumumkan baru-baru ini untuk membersihkan internet.

“Orang-orang yang merekayasa dan menyebarkan desas-desus politik, mengecam Partai, para pemimpin pemerintah dan tata politik negara akan mendapat peringatan terbuka atau hukuman berat berdasarkan hukum," kata Fu.

Harian Global Times yang dikuasai Partai Komunis mengatakan Fu tidak menjelaskan apa yang dimaksud dengan desas-desus politik dan kecaman. Sebagian pengguna internet Tiongkok prihatin bahwa kampanye pembersihan adalah usaha untuk membungkam kecaman terhadap pemerintah melalui internet.

Laporan itu dikeluarkan sehari setelah pihak berwenang Tiongkok mengumumkan mereka telah menangkap lebih dari 10 ribu orang penjahat internet dan menghapus 3,2 juta pesan yang merusak melalui internet sejak kampanye yang berkisar luas melawan kejahatan internet diluncurkan bulan Maret.

Recommended

XS
SM
MD
LG