Tautan-tautan Akses

Kemenangan Pemilu Presiden Obama Hampir Resmi


Anggota lembaga elektoral di New York bertemu untuk meresmikan pemilihan Presiden Barack Obama dan Wakil Presiden Joseph Biden. (Foto: AP)
Anggota lembaga elektoral di New York bertemu untuk meresmikan pemilihan Presiden Barack Obama dan Wakil Presiden Joseph Biden. (Foto: AP)

Sekelompok pemilih yang telah diseleksi bertemu untuk membuat hasil pemilihan umum Amerika resmi.

Sudah lebih dari sebulan sejak rakyat Amerika pergi ke tempat pemilihan suara untuk membuat Barack Obama terpilih kembali dalam masa jabatan kepresidenan kedua. Pada Senin (17/12), sekelompok pemilih diseleksi bertemu di seluruh pelosok Amerika untuk membuat hasil pemilihan umum itu resmi.

Ini adalah tradisi yang bermula sejak berdirinya republik Amerika dan pemilihan presiden pertama pada 1789.

Berbeda dengan banyak negara, pemilihan presiden di Amerika tidak ditentukan secara langsung oleh suara rakyat, namun warga di setiap negara bagian memilih yang disebut “elector”. Para “elector” ini bertemu di berbagai ibukota negara bagian beberapa minggu setelah rakyat memberi suara mereka dalam pemilihan presiden itu, seperti diwajibkan konstitusi Amerika.

Obama memenangkan pemilihan umum, mengalahkan Mitt Romney dari Partai Republik pada 6 November. Obama mendapat 332 suara elektoral, sedangkan Romney meraih 206.

Di semua negara bagian, kecuali Maine dan Nebraska, pemenang suara terbanyak mendapat semua suara elektoral di negara bagian itu. Kedua negara bagian itu memberi suara elektoral secara tingkat negara bagian dan tingkat distrik di Kongres.

Penghitungan suara elektoral di berbagai ibukota negara bagian secara umumnya bersifat tradisional dan tidak ada rasa harap cemas mengenai hasilnya. Hasil penghitungan elektoral akan dilaporkan ke Kongres yang baru awal Januari sebelum Obama diambil sumpahnya.
XS
SM
MD
LG