Tautan-tautan Akses

Kebakaran Pabrik Petasan di China Disebabkan oleh Nitroselulosa


Letak provinsi Sichuan di China. (Foto: map)
Letak provinsi Sichuan di China. (Foto: map)

Otoritas lokal menyatakan ledakan di sebuah pabrik petasan di Guanghan, kota di provinsi Sichuan, China, Rabu malam lalu (8/7) disebabkan karena nitroselulosa yang terbakar.

Pemerintah kota dikabarkan menyatakan bahwa suhu tinggi menyebabkan nitroselulosa yang digunakan dalam bahan peledak itu mengakumulasi panas, menyebabkannya terbakar dan memicu ledakan. Enam orang cedera, termasuk sedikitnya dua orang yang luka parah.

The China News Service menyatakan ratusan orang yang tinggal di pabrik itu dievakuasi sewaktu para petugas pemadam menghabiskan waktu berjam-jam untuk mengatasi kebakaran, yang baru dapat dipadamkan pada Kamis pagi. [uh/ab]

Recommended

XS
SM
MD
LG