Tautan-tautan Akses

Kapsul SpaceX Kembali dari Misi di Stasiun Antariksa


Dragon, kapal kargo antariksa milik swasta, kembali ke Bumi setelah menyelesaikan misinya di Stasiun Antariksa Internasional (foto: dok).
Dragon, kapal kargo antariksa milik swasta, kembali ke Bumi setelah menyelesaikan misinya di Stasiun Antariksa Internasional (foto: dok).

Dragon, kapal kargo antariksa milik swasta, hari Selasa kembali ke Bumi setelah menyelesaikan misinya di Stasiun Antariksa Internasional (ISS).

SpaceX, pemilik dan operator kapsul Dragon tanpa awak itu, mengumumkan lewat pesan Twitter bahwa pesawat itu telah mendarat dengan selamat di Samudera Pasifik di lepas pantai Meksiko.

Kapsul itu mengangkut kembali lebih satu ton peralatan berbagai eksperimen ilmiah yang dilakukan di Stasiun Antariksa Internasional (ISS). Dalam penerbangan menuju ISS, Dragon mengangkut peralatan, pangan dan suku cadang bagi ke-enam awak ISS.

Badan antariksa Amerika NASA mengontrak SpaceX, yang berbasis di California, untuk melakukan sedikitnya 12 misi pasokan ulang ke ISS dalam beberapa tahun mendatang.

Sejak akhir program pesawat antariksa NASA tahun 2011, pesawat Dragon menjadi satu-satunya kendaraan Amerika yang mampu mengangkut kargo dari dan ke stasiun antariksa itu.
XS
SM
MD
LG