Tautan-tautan Akses

Kapal Bantuan Turki untuk Gaza Sampai di Pelabuhan Israel


Kapal Turki 'Lady Leyla' yang membawa bantuan kemanusiaan bagi Gaza telah tiba di pelabuhan Israel, Ashdod hari Minggu (3/7).
Kapal Turki 'Lady Leyla' yang membawa bantuan kemanusiaan bagi Gaza telah tiba di pelabuhan Israel, Ashdod hari Minggu (3/7).

Kantor berita Turki mengatakan satu kapal yang memuat 10 ribu ton bantuan kemanusiaan bagi warga Jalur Gaza telah tiba di pelabuhan Israel, Ashdod.

Kantor berita resmi Turki, Anadolu hari Minggu (3/7) mengatakan, kapal Turki, yang membawa lebih dari 10 ribu ton bantuan kemanusiaan untuk Jalur Gaza, tiba di pelabuhan Israel, Ashdod.

Kapal Lady Leyla berlayar Jumat malam dari kota Mersin, Turki. Menurut Anadolu, kapal itu berlabuh di Ashdod setelah berlayar 35 jam.

Otoritas Pengelolaan Bencana dan Darurat Turki mengatakan kapal itu membawa makanan, mainan, pakaian dan sepatu. Kiriman itu tiba sebelum Idul Fitri.

Perpecahan politik selama enam tahun antara Turki dan Israel berakhir pekan lalu ketika kedua negara sepakat memulihkan hubungan.

Hubungan mereka terganggu tahun 2010 setelah serangan angkatan laut Israel menewaskan sembilan orang Turki di kapal bantuan yang berusaha menembus blokade Israel terhadap Jalur Gaza yang dikuasai Hamas. [ka/al]

XS
SM
MD
LG