Tautan-tautan Akses

Jerman: Hampir Semua Pelaku Serangan Malam Tahun Baru Keturunan Asing


Aksi protes terkait serangan terhadap perempuan di depan stasiun kereta api di Cologne, Jerman (9/1)
Aksi protes terkait serangan terhadap perempuan di depan stasiun kereta api di Cologne, Jerman (9/1)

Raif Jaeger, menteri dalam negeri Jerman dari negara bagian Rhine-Westphalia Utara mengatakan hari Senin (11/1), bahwa semua tanda-tanda menunjukkan para tersangka berasal dari Afrika Utara dan orang-orang dari dunia Arab.

Para pejabat Jerman mengatakan hampir semua tersangka pelaku serangan terhadap perempuan di Cologne pada Malam Tahun Baru adalah “keturunan asing.”

Raif Jaeger, menteri dalam negeri dari negara bagian Rhine-Westphalia Utara mengatakan hari Senin (11/1), berdasarkan laporan polisi dan keterangan saksi mata, bahwa semua tanda-tanda menunjukkan para tersangka berasal dari Afrika Utara dan orang-orang dari dunia Arab. Ia mengatakan 19 tersangka sedang diselidiki, termasuk 14 pria dari Maroko dan Aljazair. Sepuluh dari tersangka adalah pencari suaka, sembilan dari mereka tiba di Jerman setelah September tahun 2015.

Ketegangan sedang tinggi di Cologne di mana lebih dari 500 laporan dari perempuan mengenai serangan. Kira-kira 1.000 pria kabarnya mengelilingi, mengganggu dan melakukan serangan seksual terhadap perempuan, banyak dari mereka juga dirampok barang-barang milik mereka, di depan stasiun utama kereta api Cologne pada Malam Tahun Baru.

Dua orang Pakistan dan seorang Suriah luka-luka dalam serangan terpisah hari Minggu oleh massa di Cologne. Polisi mengatakan kelompok kira-kira 20 orang Minggu malam menyerang enam orang Pakistan, dua dari mereka harus dirawat di rumah sakit. Tidak lama kemudian, sekelompok menyerang dan mencederai seorang pria Suriah. [gp]

Recommended

XS
SM
MD
LG