Tautan-tautan Akses

Jerman Tutup Fasilitas Diplomatik di Turki


Sebuah mobil polisi terlihat berjaga di luar gedung konsulat jenderal Jerman yang ditutup karena adanya peringatan kemungkinan ancaman teror di Istanbul, Turki (17/3).
Sebuah mobil polisi terlihat berjaga di luar gedung konsulat jenderal Jerman yang ditutup karena adanya peringatan kemungkinan ancaman teror di Istanbul, Turki (17/3).

Para pejabat konsulat menyatakan mereka menerima peringatan mengenai kemungkinan ancaman teror, tetapi menyatakan peringatan itu belum dapat diverifikasi.

Misi-misi diplomatik Jerman di Turki, serta sebuah sekolah, hari Kamis (17/3) ditutup untuk alasan keamanan, sebut konsulat Jerman di Istanbul.

Konsulat menyatakan penutupan itu mencakup kedutaan besar Jerman di Ankara dan sekolah Jerman di Istanbul.

Pengumuman itu muncul kurang dari sepekan setelah serangan bom mobil bunuh diri yang menewaskan 37 orang di Ankara. Sebuah kelompok militan Kurdi mengaku bertanggung jawab atas serangan hari Minggu lalu.

Konsultas mendesak warga negara Jerman di Turki agar menghindari bangunan-bangunan diplomatik. Para pejabat konsulat menyatakan mereka menerima peringatan mengenai kemungkinan ancaman teror, tetapi menyatakan peringatan itu belum dapat diverifikasi. Disebutkan bahwa fasilitas-fasilitas itu ditutup sebagai tindakan berjaga-jaga. [uh/ab]

Recommended

XS
SM
MD
LG