Tautan-tautan Akses

Jepang Naikkan Perkiraan Pertumbuhan Ekonomi Kuartal Pertama


Pembangunan konstruksi jalan di Tokyo. (Foto: Ilustrasi)

Pemerintah mengatakan laju ekonomi tahunan tumbuh 6,7 persen dalam kuartal itu, naik dari perkiraan sebelumnya yang mencapai 5,9 persen.

Jepang menaikkan perkiraan pertumbuhan ekonomi kuartal Januari-Maret, Senin (9/6), sementara investasi oleh perusahaan-perusahaan lebih kuat daripada diduga sebelumnya.

Pemerintah mengatakan laju ekonomi tahunan tumbuh 6,7 persen dalam kuartal itu, naik dari perkiraan sebelumnya yang mencapai 5,9 persen.

Ekonomi Jepang, yang ketiga terbesar di dunia, diperkirakan akan menurun dalam kuartal sekarang karena kenaikan pajak penjualan pada 1 April yang menurunkan sebagian momentum belanja konsumen.

Penjualan eceran dan belanja perusahaan kedua meningkat sebelum kenaikan pajak 3 persen sementara keluarga dan perusahaan meningkatkan pembelian untuk menghindarkan pembayaran tarip pajak yang lebih tinggi.

Perkiraan pertumbuhan yang lebih tinggi untuk kuartal pertama memberi indikasi bahwa investasi perusahaan kemungkinan akan meningkat dan dapat membantu meredam dampak kenaikan pajak terhadap ekonomi.

Data yang telah diperbaharui itu menunjukkan investasi swasta di luar rumah meningkat 7,6 persen dalam kuartal pertama dari tahun sebelumnya, naik dari perkiraan semula 4,9 persen.

Pemerintah berencana memotong pajak perusahaan untuk mendorong lebih jauh investasi yang katanya akan menghasilkan kelak gaji yang lebih tinggi, dan mengakhiri 20 tahun kelesuan ekonomi setelah jatuhnya ekonomi Jepang awal 1990-an.
XS
SM
MD
LG