Tautan-tautan Akses

Jepang Protes Kunjungan Rusia ke Pulau-pulau yang Disengketakan


Wakil Perdana Menteri Rusia Igor Shuvalov (foto: dok) menengok infrastruktur di Kepulauan Kuril, yang disebut Jepang sebagai Wilayah Utara.
Wakil Perdana Menteri Rusia Igor Shuvalov (foto: dok) menengok infrastruktur di Kepulauan Kuril, yang disebut Jepang sebagai Wilayah Utara.

Wakil Perdana Menteri Rusia Igor Shuvalov memimpin sebuah delegasi yang mengunjungi dua dari empat pulau yang disengketakan kedua negara.

Para pejabat Jepang telah mengajukan protes resmi setelah seorang pejabat tingkat tinggi Rusia mengunjungi dua pulau yang diklaim baik oleh Jepang maupun Rusia.

Wakil Perdana Menteri Rusia Igor Shuvalov memimpin sebuah delegasi yang pada hari Senin mengunjungi dua dari empat pulau yang disengketakan. Kepulauan tersebut dikenal oleh Rusia sebagai Kepulauan Kuril, sedang oleh Jepang sebagai Wilayah Utara. Negara bekas Uni Soviet itu merampas pulau-pulau tersebut pada akhir Perang Dunia Kedua.

Hubungan antara Jepang dan Rusia telah menjadi tegang sejak Presiden Dmitry Medvedev menjadi pemimpin Rusia pertama yang mengunjungi salah satu pulau itu 1 Novembr lalu. Rusia mengatakan Shuvalov mengunjungi pulau-pulau tersebut untuk mengecek kemajuan pembangunan infrastruktur di sana.

Perdana Menteri Jepang Naoto Kan menggambarkan kunjungan itu sangat disesalkan. Ia mengatakan Jepang telah mengajukan protes resmi atas kunjungan tersebut kepada Duta Besar Rusia di Tokyo.

XS
SM
MD
LG