Tautan-tautan Akses

Jepang Kurangi Penangkapan Tuna


Tuna di Jepang
Tuna di Jepang

Jepang akan mengurangi jumlah ikan tuna sirip biru yang biasa ditangkapnya di perairan lautan Pasifik utara sampai separuhnya mulai tahun depan.

Kantor perikanan Jepang memutuskan untuk melindungi perlindungan ikan tuna jenis itu di tengah keprihatinan internasional akan menurunnya populasi ikan itu, kata harian Yomiuri Shimbun dan Mainichi Shimbun.

Sejumlah studi menunjukkan populasi ikan tuna sirip biru yang sangat digemari pencinta sushi, turun secara dramatis. Jumlah ikan tuna muda yang ditangkapi terus naik dan ini meningkatkan kekhawatiran akan punahnya jenis ikan itu.
XS
SM
MD
LG