Tautan-tautan Akses

Israel Lakukan Serbuan Darat di Gaza


Warga Palestina mengungsi ke tempat penampungan di sekolah PBB di Gaza City, 13 Juli 2014.
Warga Palestina mengungsi ke tempat penampungan di sekolah PBB di Gaza City, 13 Juli 2014.

Israel telah melancarkan operasi darat pertama melawan militan Hamas di Jalur Gaza sejak melancarkan serangan terhadap militan itu pekan lalu.

Para pejabat mengatakan pasukan komando Israel menarget lokasi peluncuran roket hari Minggu (13/7) dalam serangan singkat. Pihak berwenang mengatakan empat tentara Israel terluka ringan dalam tembak-menembak dengan pejuang Palestina.

Israel juga meneruskan serangan udara yang menarget daerah-daerah di seluruh Gaza hari Minggu, mengabaikan seruan internasional untuk gencatan senjata sementara konflik memasuki hari keenam.

Serangan gencar semalam di Gaza utara menyebabkan ribuan warga Palestina melarikan diri lebih jauh ke Gaza selatan untuk menemukan tempat yang aman. Banyak warga asing dan warga Palestina yang berkewarganegaraan ganda meninggalkan Jalur Gaza hari Minggu.

Militer Israel telah memperingatkan warga Palestina yang tinggal di Gaza utara agar mengungsi demi keselamatan mereka sendiri karena serangan udara akan semakin meningkat.

Hamas dan berbagai kelompok militan lainnya telah menembakkan ratusan roket ke Israel, tetapi Israel mengatakan tidak ada warga Israel yang tewas akibat serangan itu berkat sistem pencegat roket Iron Dome atau Kubah Besi yang dibangun dengan sumbangan sebagian dana dari Amerika.

XS
SM
MD
LG