Tautan-tautan Akses

India dan Pakistan Patuhi Gencatan Senjata, Warga Kashmir Nikmati Ketenangan


Warga Muslim berbelanja kudapan buka puasa di Srinagar, Kashmir-India.
Warga Muslim berbelanja kudapan buka puasa di Srinagar, Kashmir-India.

Penduduk desa yang khawatir akan konflik kembali melanjutkan kegiatan ekonomi dan sosial di lembah Battal yang indah di Kashmir yang dikuasai Pakistan. Sekitar tiga kilometer dari lokasi itu berdiri pos militer India di punggung bukit yang menghadap langsung ke sekitar 30.000 penduduk.

Sudah lebih dari dua bulan sejak suara letusan senjata tidak lagi terdengar setelah diberlakukannya lagi gencatan senjata berusia 18 tahun antara India dan Pakistan di perbatasan de facto Kashmir mereka. Dikenal sebagai Line of Control atau LoC, garis militer sepanjang 740 kilometer membagi wilayah Himalaya itu yang disengketakan dua negara yang bertetangga dan bersenjata nuklir itu, dengan keduanya mengklaim semuanya.

Gencatan senjata akhir Februari yang mengejutkan telah secara efektif menghentikan bertahun-tahun pertukaran artileri, mortir, dan pistol yang sering terjadi antara militer India dan Pakistan. Pertempuran itu sangat mengganggu kehidupan sipil di kedua sisi dalam tiga tahun terakhir.

Kepada VOA, penduduk desa mengatakan, kekerasan akan menimbulkan korban, termasuk ternak mereka yang berharga, menyebabkan kerusakan properti dan tanaman, atau menghambat panen dan penanaman tepat waktu. Kini, mereka bisa melakukan kegiatan keagamaan dan sosial tanpa rasa takut akan diserang. Fasilitas kesehatan telah dibuka kembali tetapi kegiatan pendidikan tetap ditangguhkan di seluruh Kashmir yang dikuasai Pakistan, seperti halnya di semua bagian Pakistan, untuk mencegah penyebaran virus corona.[ka/lt]

Recommended

XS
SM
MD
LG