A look at the best news photos from around the world.
8 Oktober 2015
1
Seorang petani mengeringkan jagung di desa Aloli, sekitar 90 kilometer sebelah tenggara Ajmer, negara bagian Rajasthan di India.
2
Mengenakan kaos berwarna bendera nasional, penggemar Korea Utara menyanyikan lagu kebangsaan sebelum pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018 dan Piala Asia 2019 melawan Filipina di Stadion Kim Il Sung, Pyongyang.
3
Para pebalap mengendarai sepeda mereka di gurun pasir dalam etape pertama tur balapan Abu Dhabi, mulai dari Qasr Al Sarab menuju Madinat Zayed di Uni Emirat Arab.
4
Polisi anti-huru-hara Libanon menggunakan meriam air terhadap demonstran anti-pemerintah di pusat kota Beirut. Para demonstran itu memprotes krisis sampah dan korupsi oleh pemerintah.