Tautan-tautan Akses

Gunakan Senjata Kimia, Rusia dan Suriah Kena Sanksi Uni Eropa


Uni Eropa menjatuhkan sanksi atas penggunaan senjata kimia, terhadap sembilan pejabat Rusia dan Suriah, termasuk kepala badan intelijen Rusia, GRU. (Foto: ilustrasi).
Uni Eropa menjatuhkan sanksi atas penggunaan senjata kimia, terhadap sembilan pejabat Rusia dan Suriah, termasuk kepala badan intelijen Rusia, GRU. (Foto: ilustrasi).

Uni Eropa telah menjatuhkan sanksi-sanksi terhadap kepala intelijen militer Rusia atas serangan senjata kimia terhadap mantan agen ganda Rusia di Inggris tahun 2018 lalu.

Pertemuan para menteri luar negeri Uni Eropa hari Senin (21/1) mengeluarkan larangan perjalanan dan pembekuan asset empat warga Rusia, termasuk kepala dan wakil kepala badan intelijen militer Rusia atas serangan terhadap Sergei Skripal dan putrinya Yulia.

Rusia menilai sanksi itu tidak berdasar. Juru bicara Kremlin Dmitry Peskov mengatakan, "Kami masih belum mendengar adanya bukti apapun yang ditemukan” terhadap apa yang dituduhkan.

Pernyataan Kementerian Luar Negeri Rusia mengatakan , "Kami berhak mengambil tindakan balasan terhadap langkah yang tidak bersahabat ini.”

Rusia menyangkal tuduhan bahwa pihaknya berada di balik serangan kimia “agen syaraf” terhadap Skripal. Dua laki-laki Rusia yang dituduh melakukan serangan itu mengatakan mereka adalah wisatawan yang tidak bersalah.

‘’Sanksi-sanksi baru hari ini merupakan bagian dari pemenuhan janji kami untuk mengambil tindakan tegas terhadap kegiatan badan intelijen militer Rusia yang ceroboh dan tidak bertanggungjawab, GRU, yang membuat warga Inggris yang tidak bersalah di Salisbury berada dalam keadaan bahaya yang serius tahun lalu,’’ ujar Menteri Luar Negeri Inggris Jeremy Hun.

Para menteri luar negeri Uni Eropa hari Senin juga menjatuhkan sanksi terhadap pusat penelitian Suriah dan staf-stafnya terhadap dugaan penggunaan senjata kimia.

Dalam sebuah pernyataan, para menteri itu mengatakan sanksi-sanksi baru tersebut merupakan kontribusi "pada upaya Uni Eropa untuk melawan proliferasi dan penggunaan senjata kimia, yang menimbulkan ancaman serius terhadap keamanan internasional.’’ (em)

XS
SM
MD
LG