Tautan-tautan Akses

Gedung Putih dan Demokrat Terus Merundingkan Paket Stimulus Baru


Sepasang suami-istri mengenakan masker melintas di depan salon kecantikan yang tutup akibat wabah virus corona (Covid-19) di Panorama City, Los Angeles, 14 Juli 2020.
Sepasang suami-istri mengenakan masker melintas di depan salon kecantikan yang tutup akibat wabah virus corona (Covid-19) di Panorama City, Los Angeles, 14 Juli 2020.

Pejabat Gedung Putih dan kelompok Partai Demokrat dalam DPR bertemu lagi pada Selasa (4/8) setelah kedua pihak menyatakan ada sedikit kemajuan untuk mencapai kata sepakat tentang paket bantuan ekonomi baru bagi warga yang terdampak virus corona.

“Kami telah saling mendekat tentang lima atau enam isu, tapi masih banyak isu lainnya lagi. Kita juga belum mencapai persetujuan tentang lima atau enam isu tadi,” kata pemimpin kelompok minoritas dalam Senat Chuck Schumer kepada wartawan.

Schumer dan ketua DPR Nancy Pelosi akan bertemu lagi malam ini dengan Menteri Keuangan Steven Mnuchin dan Kepala Staf Gedung Putih Mark Meadows. Kedua pihak berbeda pendapat tentang besarnya paket bantuan itu. Pihak Demokrat minta $3,4 triliun pengeluaran baru sedangkan partai Republik hanya bersedia memberikan $1 triliun dollar.

Di antara rincian yang sedang dibahas adalah pemberian bantuan keuangan supaya para penyewa rumah bisa membayar cicilan atau sewa rumah, supaya jangan diusir, dan bantuan keuangan sebesar $600 dolar per minggu bagi para pekerja yang dirumahkan. Bantuan mingguan itu sudah dihentikan sejak akhir minggu lalu.

Juga dibahas masalah bantuan bagi Kantor Pos Amerika yang sedang mengalami kesulitan ekonomi, khususnya menghadapi pemilihan umum akhir tahun ini, di mana banyak pemilih kemungkinan akan menggunakan jasa pos untuk mengirim surat-surat suara.

Pemimpin mayoritas dalam Senat Mitch McConnel mengatakan, Selasa (4/8), ia kemungkinan tidak akan mendapat dukungan penuh partainya seperti pada Maret, ketika Kongres dengan cepat menyetujui paket bantuan triliunan dolar untuk menghadapi dampak virus corona. [ii/pp]

XS
SM
MD
LG