Foto-foto peristiwa menarik dari berbagai belahan dunia.
21 Februari 2023

1
Orang-orang berlindung di stasiun kereta bawah tanah yang digunakan sebagai tempat perlindungan bom selama peringatan sirene serangan udara di Kyiv, Ukraina. (AP)

2
Presiden AS Joe Biden dan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy berpelukan setelah kunjungan mereka ke "Wall of Remembrance" yang dibangun sebagai penghormatan kepada tentara Ukraina yang terbunuh, di Kyiv.

3
Warga membersihkan lumpur dari rumah yang terendam banjir setelah hujan deras menyebabkan banjir dan tanah longsor di distrik Juquehy di Sao Sebastiao, negara bagian Sao Paulo, Brazil.

4
Seorang pengunjung karnaval melompat selama prosesi cerita rakyat tradisional "Narrensprung" (Lompatan Bodoh) sebagai bagian dari perayaan karnaval tahunan di kota Rottweil, Jerman.