Tautan-tautan Akses

FIA Tetapkan Tenggat Waktu untuk Jadwal Ulang GP Bahrain


Sebuah kendaraan tempur militer Bahrain melewati papan iklan Formula Satu di Manama. GP Bahrain dibatalkan akibat situasi politik di negara ini Tapi, FIA memberi kesempatan hingga 1 Mei bagi Bahrain untuk memutuskan penjadwalan ulang.
Sebuah kendaraan tempur militer Bahrain melewati papan iklan Formula Satu di Manama. GP Bahrain dibatalkan akibat situasi politik di negara ini Tapi, FIA memberi kesempatan hingga 1 Mei bagi Bahrain untuk memutuskan penjadwalan ulang.

Federasi Balap Mobil Internasional (FIA) memberi Bahrain batas waktu hingga 1 Mei untuk memutuskan apakah akan menjadwal ulang Grand Prix.

Federasi Balap Mobil Internasional (FIA) memberi Bahrain tenggat waktu sampai 1 Mei untuk memutuskan apakah mungkin untuk menjadwal kembali Grand Prix yang dibatalkan ke akhir tahun ini.

World Motor Sport Council FIA mengumumkan keputusannya setelah pertemuan di Paris hari Selasa. GP Bahrain tadinya dijadwalkan sebagai pembuka musim Formula Satu pada tanggal 13 Maret. Tapi, lomba tersebut dibatalkan bulan lalu oleh Putra Mahkota Bahrain Salman bin Hamad Al Khalifa akibat protes anti-pemerintah di negaranya.

Pimpinan Formula Satu Bernie Ecclestone ingin menjadwalkan kembali lomba itu menjelang akhir musim, jika situasi politik mengizinkan. Grand Prix terakhir musim ini akan digelar di Brazil pada tanggal 27 November.

Musim Formula Satu akan dibuka dengan GP Australia di Melbourne pada tanggal 27 Maret.

XS
SM
MD
LG