Tautan-tautan Akses

4 Tewas dalam Kecelakaan Pesawat di Moskow


Petugas penyelamat di tempat kecelakaan pesawat di Bandar Udara Vnukovo, Moskow (29/12). (AP/Alexander Usoltsev)
Petugas penyelamat di tempat kecelakaan pesawat di Bandar Udara Vnukovo, Moskow (29/12). (AP/Alexander Usoltsev)

Empat orang tewas saat pesawat Rusia tergelincir dari landasan pacu dan rusak parah.

Sebuah pesawat penumpang Rusia tergelincir dari landasan pacu dan menabrak jalan raya di luar bandar udara Moskow Sabtu (29/12), menewaskan empat dari delapan awak pesawat.

Pesawat buatan Rusia TU-204 itu terbang dari Republik Chechya ketika mencoba mendarat di Bandar Udara Vnukovo. Setelah tergelincir di landasan pacu, pesawat itu hancur berkeping-keping dengan bagian cockpit di atas jalan raya yang ditutupi es dan sisa pesawat tersangkut di pagar bandara.

Para pejabat mengatakan keempat awak pesawat lainnya luka-luka dalam musibah itu. Ketika musibah terjadi, pesawat tidak membawa penumpang selain awak pesawat.

Penyelidikan atas penyebab kecelakaan sedang dilakukan.

Pesawat jenis TU-204 berasal dari era Uni Soviet yang diproduksi pada pertengahan 1990. Belum pernah ada laporan kecelakaan besar pesawat-pesawat jenis TU-204 itu.
XS
SM
MD
LG