Tautan-tautan Akses

2 Roket Hantam Kubu Hizbullah di Beirut


Para pendukung pemimpin Hizbullah, Hassan Nasrallah menyaksikan penayangan pidatonya yang disiarkan di Mashghara, Lembah Bekaa, Lebanon (25/4).
Para pendukung pemimpin Hizbullah, Hassan Nasrallah menyaksikan penayangan pidatonya yang disiarkan di Mashghara, Lembah Bekaa, Lebanon (25/4).

Para pejabat keamanan Lebanon mengatakan dua roket telah menghantam kubu militan Hizbullah di sebuah kawasan di Beirut.

Beberapa laporan menyatakan sedikitnya tiga orang luka-luka akibat hantaman roket-roket di wilayah selatan ibukota Lebanon, hari Minggu (26/5). Belum diketahui siapa yang bertanggung jawab atas peluncuran roket-roket itu.

Serangan roket itu terjadi sehari setelah pemimpin Hizbullah Hassan Nasrallah bersumpah bahwa kelompoknya tidak akan tinggal diam selagi pemerintah Presiden Suriah Bashar al-Assad diserang.

Nasrallah mengatakan dalam pidato hari Sabtu (25/5) bahwa Hizbullah bertempur di Suriah untuk melindungi Lebanon dari ancaman Islamis radikal. Ini merupakan pertama kalinya Nasrallah secara terbuka mengkonfirmasi keberadaan Hizbullah dalam pertempuran di Suriah.

Pidato itu disampaikan di saat pasukan Suriah dan pejuang-pejuang Hizbullah melakukan aksi tembak tersengit dalam pertempuran selama seminggu, untuk mengambil alih kota Qusair dari pejuang-pejuang pemberontak.
XS
SM
MD
LG