Tautan-tautan Akses

Demonstran Korsel Terobos Komplek Kediaman Dubes AS


Seorang polisi Korea Selatan berjaga dekat Kedutaan Besar AS di Seoul, Korea Selatan, 27 Juni 2019.
Seorang polisi Korea Selatan berjaga dekat Kedutaan Besar AS di Seoul, Korea Selatan, 27 Juni 2019.

Sekitar 20 demonstran Korea Selatan menerobos kompleks tempat tinggal Duta Besar AS untuk Korea Selatan pada Jumat (18/10). Hal itu memicu para pejabat untuk menyerukan pengamanan lebih ketat di sekitar misi-misi diplomatik di negara itu.

Video mengenai penerobosan yang diunggah ke internet memperlihatkan sekelompok pemuda menggunakan tangga untuk memanjat tembok yang mengelilingi kediaman Dubes AS Harry Harris, di pusat Kota Seoul.

Sebagian demonstran membawa poster menyerukan Harris untuk meninggalkan Korea dan menyebut pasukan AS melakukan okupasi.

Setelah memanjat tembok, mereka berupaya memasuki paksa rumah duta besar, tapi ditahan oleh polisi Seoul, menurut pernyataan Kedutaan AS yang dirilis pada Sabtu (19/10).

Kementerian Luar Negeri Korea Selatan mengatakan serangan terhadap fasilitas diplomatik tidak akan ditoleransi. Ditambahkannya, mereka akan mengambil "segala upaya yang pantas" untuk mencegah insiden lebih lanjut. Polisi Seoul mengatakan akan meningkatkan keamanan di sekitar Kedutaan AS, menurut kantor berita Yonhap. [vm/ft]

Recommended

XS
SM
MD
LG