Tautan-tautan Akses

Calon Presiden Brazil Serukan Peningkatan Investasi Swasta


Dilma Rousseff, calon Presiden Brazil.
Dilma Rousseff, calon Presiden Brazil.

Brazil, yang perekonomiannya sedang berkembang pesat, memiliki rencana ambisius dalam investasi di bidang infrastruktur.

Sektor swasta di Brazil perlu meningkatkan partisipasi mereka dalam rencana pemerintah negara ini menggalang investasi besar-besaran. Demikian diungkapkan kandidat dari partai yang berkuasa dan calon terdepan dalam pemilihan presiden Brazil pada bulan Oktober, Dilma Roussef.

Presiden Luis Inacio Lula da Silva memilih langsung Roussef untuk menggantikan dirinya, setelah berakhir masa jabatannya yang kedua, tahun ini. Dilma Rousseff mengatakan dalam sebuah wawancara dengan surat kabar Estado de Sao Paulo, pemerintah tidak akan memompa banyak dana ke bank pembangunan negara (BNDES), seperti yang dilakukan beberapa tahun belakangan.

Brazil, yang perekonomiannya sedang berkembang pesat, memiliki rencana ambisius dalam investasi di bidang infrastruktur. Termasuk di antaranya, pembangungan bendungan Belo Monte, pembangkit listrik tenaga air di Brazil utara. Selain itu, Brazil juga berencana menanam modal besar untuk memanfaatkan cadangan besar minyak lepas pantai yang ditemukan tahun 2007.

Dilma Rousseff berjanji untuk melanjutkan sebagian besar kebijakan ekonomi Presiden da Silva.

XS
SM
MD
LG