Tautan-tautan Akses

Buku Baru Gambarkan Kaisar Hirohito Menentang Serangan ke Pearl Harbor


Kaisar Hirohito dari Jepang dalam foto yang tidak bertanggal.
Kaisar Hirohito dari Jepang dalam foto yang tidak bertanggal.

Kaisah Hirohito mengkritik kecenderungan militer Jepang untuk perang, menyebut tindakan itu sebagai "menghancurkan diri sendiri."

Riwayat hidup 61 bab dari mendiang Kaisar Jepang Hirohito menggambarkannya sebagai orang yang mengkritik rencana untuk menyerang Amerika Serikat pada 1941, dimana ia yakin Kekaisaran Jepang tidak mempunyai kemungkinan menang.

Kutipan-kutipan dari cetakan awal sebelum diterbitkan dari dokumen setebal 12 ribu halaman, yang memberi keterangan rinci mengenai Hirohito pada masa Perang Dunia Kedua, itu beredar Selasa (9/9) dalam media Jepang.

Buku itu menunjukkan kaisar tersebut mengeluh mulai 1939 tentang “kecenderungan” militer Jepang untuk perang, ketika para pemimpin militer mengambil langkah untuk membentuk persekutuan dengan Nazi Jerman.

Kantor berita Kyodo juga mengutip peringatan Hirohito pada Juli 1941 yang mengeritik seruan angkatan laut untuk memerangi Amerika Serikat. Ia dilaporkan telah memperkirakan tindakan itu sebagai perang yang “menghancurkan diri sendiri.”

Lima bulan kemudian, Angkatan Laut Kekaisaran Jepang menyerang sarana militer Amerika di Pearl Harbor, Hawaii, yang menyeret AS ke perang global yang masih bergema ke seluruh dunia 70 tahun kemudian.

XS
SM
MD
LG