Tautan-tautan Akses

Bank Dunia Capai Rekor Bantuan ke Negara Miskin


Kantor pusat Bank Dunia di Washington, DC (foto: dok). Bank Dunia mengatakan telah menyalurkan 16,3 miliar dolar ke negara-negara miskin dalam setahun ini.
Kantor pusat Bank Dunia di Washington, DC (foto: dok). Bank Dunia mengatakan telah menyalurkan 16,3 miliar dolar ke negara-negara miskin dalam setahun ini.

Bank Dunia mengatakan mereka menyalurkan bantuan keuangan dalam jumlah yang memecahkan rekor ke negara-negara termiskin di dunia dalam setahun ini.

Bank Dunia, yang berbasis di Washington, hari Selasa mengatakan mereka menyalurkan 16,3 miliar dolar bagi negara-negara paling miskin dalam setahun ini yang berakhir Juni – separuh bantuan itu kepada negara-negara Afrika dan seperempat ke negara-negara di Asia Selatan. Jumlah ini naik dari 14,7 miliar dolar tahun sebelumnya.

Secara menyeluruh, Bank Dunia mengatakan pihaknya menyalurkan 52,6 miliar dolar dalam bentuk bantuan, hibah dan bantuan keuangan lainnya bagi hampir 2.000 program diseluruh dunia. Jumlah itu agak turun dari tahun lalu karena permintaan bantuan menurun dari negara-negara berpenghasilan menengah.

Presiden Bank Dunia Jim Yong Kim mengatakan lembaga itu “dalam posisi tepat” untuk memenuhi kebutuhan pendanaan di negara-negara berkembang dalam apa yang disebutnya sebagai “keadaan yang masih tidak menentu ini.”

Ia mengatakan Bank Dunia menyusun ulang berbagai kegiatannya guna memenuhi dua tujuan baru: memberantas kemiskinan ekstrim diseluruh dunia sebelum 2030 dan meningkatkan pertumbuhan pendapatan bagi 40 persen populasi termiskin di negara-negara berkembang. Bank Dunia dan berbagai organisasi internasional lainnya menetapkan kemiskinan ekstrim adalah orang yang hidup dengan kurang dari 1 dolar 25 sen per hari.

Recommended

XS
SM
MD
LG