Tautan-tautan Akses

Astronot Selesaikan Pekerjaan di Luar Stasiun Antariksa


Dua astronot Discovery Steve Bown dan Alvin Drew (kiri dan kanan).
Dua astronot Discovery Steve Bown dan Alvin Drew (kiri dan kanan).

Steve Bowen dan Alvin Drew menghabiskan waktu 6 jam hari Rabu menyelesaikan pekerjaan di luar stasiun antariksa internasionalSteve Bowen dan Alvin Drew menghabiskan waktu enam jam, Rabu, menyelesaikan pekerjaan di luar Stasiun Antariksa Internasional.

Dua astronot Amerika telah menyelesaikan pekerjaan di antariksa terbuka, di luar Stasiun Antariksa Internasional.

Steve Bowen dan Alvin Drew menghabiskan waktu enam jam, Rabu, menyelesaikan pekerjaan di luar Stasiun Antariksa Internasional, sementara program pesawat ulang-alik Amerika mendekati akhirnya tahun ini.

Di antara tugas-tugas tersebut, kedua astronot tersebut mengeluarkan amoniak dari pompa yang rusak untuk membuatnya aman sekiranya unit tersebut dikembalikan ke bumi dalam misi kemudian.

Badan Antariksa AS (NASA) mengatakan para astronot menyelesaikan semua pekerjaan mereka, walaupun pekerjaan itu terlambat sedikit dimulai. Pakaian antariksa Bowen bocor halus, yang dapat diperbaiki para astronot. Ini adalah pekerjaan di luar stasiun yang dilakukan oleh awak Discovery. Kegiatan di luar stasiun, Selasa, juga berlangsung kira-kira enam jam.

Discovery akan dilepas dari stasiun antariksa, Minggu untuk melakukan perjalanan pulang selama dua hari. Pertama kali diluncurkan tahun 1984, ini adalah misi ke-39 Discovery dan juga misi antariksa terakhirnya.

Ketika dipensiunkan, Discovery diperkirakan akan dipamerkan di museum antariksa di Washington, kalau tidak, di tempat lain dekat ibukota Amerika.

XS
SM
MD
LG