Tautan-tautan Akses

Apple Music Jaring 6,5 Juta Pengguna yang Membayar


CEO Apple Tim Cook (kanan) merangkul salah satu pendiri Beats by Dre dan pegawai Apple, produser musik Jimmy Iovine dalam sebuah konferensi Apple di San Francisco, Juni 2015. (AP/Jeff Chiu)
CEO Apple Tim Cook (kanan) merangkul salah satu pendiri Beats by Dre dan pegawai Apple, produser musik Jimmy Iovine dalam sebuah konferensi Apple di San Francisco, Juni 2015. (AP/Jeff Chiu)

Ditambah 8,5 juta pengguna yang memakai layanan sementara yang gratis, jumlah pengguna keseluruhan mencapai 15 juta orang.

Layanan pemutaran musik baru milik Apple Inc telah menjaring lebih dari 6,5 juta pengguna yang membayar, menurut CEO raksasa teknologi tersebut, Tim Cook, hari Senin (19/10).

Berbicara dalam sebuah konferensi teknologi yang diselenggarakan oleh The Wall Street Journal di Laguna Beach, California, Cook mengatakan bahwa 8,5 juta orang lagi berpartisipasi dalam uji coba gratis untuk layanan Apple Music. Hal itu membuat jumlah pengguna keseluruhan mencapai 15 juta orang, yang menurut Cook sebuah debut yang berhasil.

"Saya sangat bahagia karenanya, dan saya kira landasan itu sangat bagus," ujar Cook.

Diluncurkan bulan Juni, Apple Music merupakan upaya perusahaan untuk membawa dominasi musik digital melalui toko iTunes ke era pemutaran musik yang dipelopori Spotify dan yang lainnya. Apple memperbolehkan pengguna untuk mencoba layanan itu secara gratis selama 90 hari, yang habis masa waktunya untuk para pengguna pertama awal bulan ini.

Para analis telah memperkirakan bahwa layanan Apple ini akan memiliki pengikut kuat karena besarnya basis pengguna iTunes, namun hanya beberapa yang mengira pembuat iPhone itu akan melibas perusahaan-perusahaan pemutaran musik yang lain.

Spotify, sang pemimpin industri memiliki lebih dari 20 juta pelanggan yang membayar di seluruh dunia, menurut perusahaan itu kepada kantor berita Reuters.

Dalam sebuah perbincangan dengan Gerard Baker, pemimpin redaksi The Wall Street Journal, Cook juga sempat menyinggung Apple TV. Versi baru alat ini menampilkan aplikasi-aplikasi dan fitur pencarian meluas yang akan dirilis akhir bulan ini, namun produk itu sendiri tidak termasuk layanan pemutaran program TV (streaming), yang menurut para eksekutif industri sedang dieksplorasi oleh perusahaan tersebut.

Meski televisi lambat berubah, Cook memperlihatkan optimisme bahwa industri itu pada akhirnya akan menyambut visinya mengenai aplikasi-aplikasi untuk televisi.

Cook tidak secara publik mengakui upaya-upaya Apple untuk membuat kendaraan listrik, yang menurut para sumber Reuters sedang dikembangkan. Namun ia memperlihatkan visi mengenai seperti apa penampilan mobil-mobil itu, dengan penggunaan teknologi yang lebih besar.

"Perangkat lunak menjadi komponen yang semakin penting dalam mobil masa depan," ujarnya. "Mengemudi secara otonom menjadi semakin penting." [hd]

XS
SM
MD
LG