Tautan-tautan Akses

Animo Masyarakat Sangat Besar, Tiket Penutupan Asian Games 2018 Dijual Mulai Selasa


Pesta kembang api di stadion Gelora Bung Karno pada upacara pembukaan Asian Games di Jakarta, 18 Agustus 2018 lalu.
Pesta kembang api di stadion Gelora Bung Karno pada upacara pembukaan Asian Games di Jakarta, 18 Agustus 2018 lalu.

Sangat besarnya animo masyarakat untuk menyaksikan secara langsung upacara penutupan pesta olahraga terbesar di Asia, Asian Games 2018, membuat pihak penyelenggara memutuskan untuk menjual tiket upacara penutupan mulai hari Selasa (28/8).

“Tiketnya akan kami jual 28/8,” ujar Francis Wanandi, selaku Deputy II Panitia Pelaksana Asian Games 2018 dalam pernyataan tertulis yang diterima VOA Senin malam (27/8).

“Memang dari sebelumnya ada perubahan sisi agen penjualan tiket, namun sudah diatasi dengan kerjasama tiga mitra terkait, dan besok kami akan jual ke masyarakat,” tambahnya.

Tiga mitra resmi yang telah ditunjuk untuk menyalurkan sekitar 55-58 ribu tiket upacara penutupan hari Minggu (2/9) adalah Blibli.com, Tiket.com, dan situs web resmi Asian Games [www.asiangames2018.id].

“Bagi masyarakat yang ingin membeli, dapat melalui tiga mitra resmi,” ujar Francis sambil menyebut ketiga nama mitranya itu. “Untuk harga memang berbeda, lebih murah di bawah tiket pembukaan yaitu sekitar 500 ribu. Dua juta paling mahal,” tambahnya.

Upacara Penutupan Bakal Lebih Intim dengan Penonton

Berbeda dengan upacara pembukaan yang mendapat dipuji berbagai kalangan di dalam dan luar negeri, baik yang datang langsung di Gelora Bung Karno Senayan Jakarta maupun yang menyaksikannya dari siaran langsung televisi, karena kehadiran ribuan penari dan artis yang memukau – dan tentunya penampilan Presiden Joko Widodo yang ala “Mission Impossible” itu; maka upacara penutupan lebih merupakan tanda terima kasih atas keberhasilan penyelenggaran hajatan besar ini.

Pada upacara pembukaan Asian Games 2018, penonton dihibur dengan penampilan Presiden Joko Widodo yang ala “Mission Impossible” dengan mengendarai sepeda motor (foto: dok).
Pada upacara pembukaan Asian Games 2018, penonton dihibur dengan penampilan Presiden Joko Widodo yang ala “Mission Impossible” dengan mengendarai sepeda motor (foto: dok).

“Konsepnya berbeda dengan opening. Kali ini konsepnya celebration. Merayakan kebersamaan dan berterima kasih pada bangsa Asia, pada penyelenggaraan ini, karena perhelatan Asian Games 2018 di Indonesia,” ujar Wishnutama, Direktur Kreatif Upacara Asian Games 2018.

Penata musik Ronald Steven memberi sedikit bocoran upacara penutupan nanti dengan mengatakan, “Kami buat konsep kali ini seperti konser musik, lebih fokus pada penyanyinya.”

Wishnutama menyiratkan kehadiran sejumlah artis papan atas, antara lain Afghan, Denada, Winky Wiryawan, RAN, Bunga Citra Lestari, J-Flow, Dira Sugandi, Isyana Saraswati, dan Super Junior – kelompok boyband asal Korea yang sangat digemari anak muda di Asia.

Pihak penyelenggara berharap acara penutupan akan berlangsung semeriah pembukaan dan “menjadi momen abadi kekuatan Asia,” demikian ujar Francis Wanandi. [em]

XS
SM
MD
LG