Tautan-tautan Akses

Aljazair Tuan Rumah Konferensi Keamanan Bahas Ancaman Al-Qaida


Konferensi keamanan yang dihadiri para Menlu tujuh negara di Algiers, 16 Maret 2010.
Konferensi keamanan yang dihadiri para Menlu tujuh negara di Algiers, 16 Maret 2010.

Para Menlu tujuh negara: Aljazair, Burkina Faso, Chad, Libya, Mali, Mauritania dan Niger hadir dalam pertemuan Selasa ini di Algiers.

Aljazair menjadi tuan rumah pertemuan tujuh negara Afrika untuk membahas cara-cara menanggulangi ancaman al-Qaida. Para menteri luar negeri dari Aljazair, Burkina Faso, Chad, Libya, Mali, Mauritania dan Niger hadir dalam pertemuan Selasa ini di ibukota, Algiers.

Kelompok yang menyebut diri mereka ‘Al-Qaida di Kawasan Islam Maghribi’ telah melakukan serangkaian serangan dan penculikan di wilayah Sahara dan Sahel selama beberapa tahun terakhir.

Kelompok itu mengaku bertanggungjawab atas pemboman barak angkatan darat di Niger minggu lalu, dan menyandera 4 warga asing, termasuk pasangan dari Italia dan dua petugas kemanusiaan dari Spanyol.

Para diplomat itu mengatakan mereka takut wilayah tersebut menjadi tempat yang subur bagi aktifitas para pemberontak.

Menurut menteri luar negeri Aljazair, tujuan konferensi tersebut adalah untuk memperkuat kerjasama regional dan memperbaiki koordinasi upaya keamanan di sepanjang perbatasan mereka.

XS
SM
MD
LG