Tautan-tautan Akses

Aktivis Prodemokrasi Hong Kong yang Mengasingkan Diri Diperingatkan untuk Menyerah


Kepala Eksekutif Hong Kong John Lee menghadiri konferensi pers di Hong Kong, 21 Maret 2023. (Foto: Louise Delmotte/AP Photo/arsip)
Kepala Eksekutif Hong Kong John Lee menghadiri konferensi pers di Hong Kong, 21 Maret 2023. (Foto: Louise Delmotte/AP Photo/arsip)

Kepala Eksekutif Hong Kong John Lee, Selasa (4/7), mengeluarkan peringatan kepada para aktivis prodemokrasi yang mengasingkan diri yang dituduh melanggar Undang-Undang (UU) Keamanan Nasional wilayah itu, dengan mengatakan mereka akan “hidup dalam ketakutan” kecuali jika mereka menyerahkan diri kepada pihak berwenang.

Lee mengatakan, “Setiap anggota masyarakat dapat membantu polisi dalam menangkap orang-orang buronan ini. Polisi akan menanganinya secara rahasia. Berdasarkan pemberitahuan mengenai imbalan dan hasilnya, semua berhak atas imbalan itu, termasuk kerabat dan rekan-rekan mereka, mereka juga dipersilakan untuk memberikan rincian mengenai para buronan itu.”

Lee menambahkan bahwa bagi mereka yang masuk daftar buronan, satu-satunya jalan keluar bagi mereka adalah menyerahkan diri kepada pihak berwenang. Berdasarkan UU Keamanan Nasional, menyerahkan diri dapat dianggap sebagai faktor yang meringankan hukuman di pengadilan, lanjutnya. Kalau tidak, mereka akan terus hidup dalam ketakutan ditangkap, dan akan selalu ketakutan, tegas Lee.

Polisi Hong Kong, Senin (3/7), mengeluarkan surat perintah penangkapan untuk delapan aktivis, menuduh mereka melanggar keamanan nasional dan menawarkan imbalan $127.635 atau sekitar Rp 1,9 miliar untuk setiap informasi yang mengarah pada penangkapan mereka.

Kedelapan orang itu - Nathan Law, Anna Kwok, Finn Lau, Christopher Mung Siu-tat, Elmer Yuan Gong-yi dan Kevin Yam, serta mantan legislator Ted Hui dan Dennis Kwok – telah dituduh bersekongkol dengan kekuatan asing dan menghasut pemisahan diri.

Pihak berwenang telah menindak keras perbedaan pendapat dengan lebih dari 260 orang, kebanyakan tokoh prodemokrasi, ditangkap berdasarkan UU Keamanan Nasional. [uh/ab]

Forum

Recommended

XS
SM
MD
LG