Tautan-tautan Akses

Aksi Penembakan Saat Latihan Militer di Seoul, 2 Tentara Tewas


Seorang tentara Korea Selatan tengah berlatih menembak di Paju, dekat perbatasan Korea Utara-Korea Selatan, 45 kilometer sebelah utara kota Seoul (Foto: dok). Seorang tentara cadangan Korea Selatan dilaporkan telah menembak mati seorang tentara sesama prajurit dan melukai setidaknya tiga tentara lainnya, Rabu (13/5).
Seorang tentara Korea Selatan tengah berlatih menembak di Paju, dekat perbatasan Korea Utara-Korea Selatan, 45 kilometer sebelah utara kota Seoul (Foto: dok). Seorang tentara cadangan Korea Selatan dilaporkan telah menembak mati seorang tentara sesama prajurit dan melukai setidaknya tiga tentara lainnya, Rabu (13/5).

Pria Korea Selatan berusia antara 18 hingga 35 tahun, diharuskan menjalankan dinas wajib militer (wamil) selama dua tahun, di bawah sistem yang ditujukan untuk mengatasi ancaman keamanan dari Korea Utara.

Seorang tentara cadangan Korea Selatan telah menembak mati seorang tentara sesama prajurit dan melukai setidaknya tiga tentara lainnya, sebelum menembak dirinya sendiri.

Para pejabat Korea Selatan melaporkan hari Rabu, tentara cadangan itu melakukan penembakan ketika berlangsung sebuah latihan militer di Seoul. Menurut pejabat tadi, alasan penembakan itu tidak jelas, dan sedang diselidiki pihak militer.

Pria Korea Selatan berusia antara 18 hingga 35 tahun, diharuskan menjalankan dinas wajib militer atau wamil selama dua tahun, untuk mengatasi ancaman keamanan dari negara tetangga Korea Utara.

Setelah wamil, para pemuda itu harus berdinas lagi selama beberapa tahun sebagai tentara cadangan, dengan menjalani pelatihan reguler.

Berbagai laporan menyebutkan, insiden penembakan bukanlah sesuatu yang ganjil di kalangan prajurit Korea Selatan yang aktif bertugas, tetapi jarang di antara tentara cadangan.

Recommended

XS
SM
MD
LG