Tim pengacara pembela Saddam Hussein menyatakan, pemimpin Irak yang terguling itu dari dalam sel tahanannya meminta kepada rakyat Irak agar mereka bersatu melawan tentara Amerika, dan agar mereka waspada terhadap upaya memecah belah Irak menjadi kelompok kelompok aliran dan golongan menjelang pemilihan bulan depan.
Tim anggota pembela Saddam Hussein yang bertemu dengan para wartawan di Yordania menyatakan bahwa mantan presiden itu berada dalam keadaan sehat dan baik-baik saja, lebih setahun sejak dia ditangkap setelah rejimnya digulingkan. Mereka menyatakan bahwa Saddam haus berita mengenai Irak, tapi dia juga cepat mengeluarkan pendapatnya ketika dia mendengar rincian tentang pemilihan nasional yang akan dilaksanakan tanggal 30 Januari yad.
Pengacara yang bertemu dengan Saddam pekan lalu tidak ikut dalam pertemuan singkat hari Ahad kemarin, dengan alasan keamanan, karena baru baru ini ada pihak yang mencoba membunuhnya. Para koleganya memberikan rincian tentang pertemuannya dengan diktator yang terguling itu di sebuah lokasi yang dirahasiakan dekat Baghdad hari Kamis pekan lalu.