Tautan-tautan Akses

Tiga Tentara Inggris Tewas Dalam Serangan Di Irak - 2004-11-05


Serangan bom bunuh diri telah menewaskan tiga tentara Inggris dan melukai beberapa tentara lagi di Irak.

Ini adalah untuk pertama kalinya anggota-anggota resimen Black Watch yang tewas dalam tindakan permusuhan sejak mereka dipindahkan ke dekat Baghdad pekan lalu, dari basis mereka di Irak selatan.

Ke-850 anggota resimen Inggris itu dipindahkan ke sana agar tentara Amerika bisa bebas bergerak untuk serangan yang diduga akan dilakukan terhadap kubu-kubu pemberontak di Fallujah dan Ramadi. Hari Kamis, pasukan Amerika melancarkan serangan udara lagi terhadap beberapa sasaran di Fallujah.

Dalam tindak kekerasan lainnya, sebuah bom mobil di Bagdad utara menewaskan setidaknya empat warga Irak.

Perkembangan itu terjadi sementara Perdana Menteri interim Irak Iyad Allawi mengimbau apa yang ia sebut negara-negara “penonton” supaya mengambil peran lebih aktif dalam membangun kembali Irak. Ia berkata demikian sebelum pembicaraan hari Jumat dengan para pejabat NATO di Brussels.

XS
SM
MD
LG