Tautan-tautan Akses

Sharon dan Ahmed Qureia Membahas Masalah Pengobatan Medis Arafat - 2004-10-28


Perdana Menteri Israel Ariel Sharon dan Perdana Menteri Palestina Ahmed Qureia, berbicara melalui telepon hari Kamis ini membahas masalah pengobatan medis Presiden Palestina Yasser Arafat yang sedang sakit.

Para pejabat Israel mengatakan Sharon setuju bahwa Arafat diizinkan pergi keluar negeri untuk berobat, kalau Arafat menginginkannya. Mereka mengatakan pertanyaan tentang apakah dia akan diizinkan kembali ke markasnya di Tepi Barat tidak dibahas.

Para pejabat mengatakan Arafat dapat ikut melaksanakan sembahyang subuh bersama pada bulan Ramadan ini, namun kondisinya masih tetap parah.

Sebelumnya, para pejabat Palestina mengatakan kondisi kesehatan Arafat memburuk Rabu malam kemarin, tapi mereka mengatakan dia tidak mau masuk rumah sakit.

Para pejabat menggambarkan kondisinya serius dan dia tidak sadarkan diri untuk beberapa lama. Tapi mereka tidak memberikan keterangan baru mengenai penyakitnya, yang awal pekan ini disebut sebagai influensa.

XS
SM
MD
LG