Tautan-tautan Akses

Jerman Menentang Penggabungan Pasukan Amerika dan NATO - 2004-10-13


Jerman menyatakan negara itu menentang penggabungan pasukan Amerika dan NATO di Afghanistan yang sedang diupayakan oleh Washington.

Sementara pertemuan tidak resmi para menteri pertahanan NATO berlangsung Rabu ini di Romania, Menteri Pertahanan Jerman Peter Struck mengatakan bahwa mandat kelompok aliansi itu di Afghanistan adalah untuk menstabilkan negeri itu – bukan memerangi terorisme internasional.

Menteri Pertahanan AS Donald Rumsfeld diperkirakan akan mendesak para menteri itu agar ke-26 negara anggota NATO itu mengambil-alih misi militer yang dipimpin oleh Amerika di Afghanistan secepatnya tahun depan.

Topik pembicaraan lain yang diperkirakan akan dibahaskan oleh para menteri pertahanan pada pertemuan dua hari itu termasuk mempergencar misi pelatihan kelompok aliansi itu di Irak, menjamin keamanan bagi pemilihan yang akan dilaksanakan di Kosovo, dan cara-cara baru pelaksanaan operasi NATO di luar kawasan Eropa Atlantik.

XS
SM
MD
LG