Tautan-tautan Akses

Rezim Militer Birma Menolak Laporan Kelompok HAM - 2003-12-23


Rezim militer Birma menolak laporan kelompok HAM Amnesty Internasional yang mengatakan, situasi hak asasi di Birma memburuk sejak konfrontasi antara pendukung pemerintah dan demonstran oposisi dalam bulan Mei tahun ini. Sebuah pernyataan pemerintah Rangoon yang dikeluarkan hari Selasa ini menga-takan, mereka menyesalkan laporan yang negatif itu. Dikatakan bahwa kecaman Amnesti Internasional dikeluarkan pada waktu negara2 di dunia memuji usaha Birma bergerak ke arah perujukan nasional. Wakil-wakil Amnesti Internasional yang baru-baru ini mengunjungi Birma mengatakan kemarin, telah terjadi peningkatan dalam pelanggaran HAM di Birma. Kata mereka pula, rezim militer Birma menahan semakin banyak orang hanya karena mereka menyatakan pandangan yang berbeda dengan pemerintah. Amnesti Internasional menyerukan kepada pemerin-tah Birma agar segera membebaskan semua tahanan politik di negara itu. Penolakan hari ini oleh pemrintah Birma tidak menyebut-nyebut penahan-an para tahanan politik. Pernyataan itu juga tidak menanggapi seruan Amnesti agar para tahanan politik dibebaskan. Kelompok-kelompok HAM memperkirakan, sekarang ini ada lebih dari 1300 tahanan politik dimasukkan ke penjara di Birma.

XS
SM
MD
LG