Tautan-tautan Akses

AS Mempertimbangkan Menunda Mengajukan Resolusi Baru ke PBB - 2003-11-27


Amerika Serikat menurut laporan sedang mempertimbangkan untuk menunda setiap usaha mengajukan resolusi baru ke Dewan Keamanan PBB mengenai Irak, yang akan menyetujui rencana sekarang untuk menyerahkan kekuasaan kepada orang Irak. Laporan baru menyebut para pejabat PBB dan Amerika yang tak disebutkan namanya yang mengatakan, pemerintahan Bush khawatir mengenai kemungkinan tuntutan baru Prancis, Jerman dan Russia untuk memberikan peranan internasional lebih besar dalam transisi politik di Irak itu. Para pejabat Amerika baru-baru ini menyatakan, mereka ingin menyaksikan PBB menyetujui secara cepat rencana pembentukan pemerintahan sementara Irak dan penyerahan kekuasaan pada akhir bulan Juni. Hari Rabu, dua pemimpin tinggi mayoritas masyarakat muslim Shiah Irak mengemukakan keberatan terhadap rencana itu.

XS
SM
MD
LG