Tautan-tautan Akses

Bush Mungkin Veto UU Untuk Membatasi Truk Meksiko Lewati AS - 2001-08-06


Gedung Putih memperbaharui ancamannya akan memveto perundang-undangan yang disetujui oleh Kongres, yang ditujukan untuk membatasi izin bagi truk-truk Meksiko menggunakan jalan-jalan di Amerika Serikat.

Dalam wawancara dengan jaringan televisi NBC hari Ahad, Kepala Staf Gedung Putih Andrew Card mengatakan rancangan undang-undang itu mungkin akan terkena veto pertama Presiden Bush.

Senat pekan lalu mendukung Kongres, menyetujui rancangan undang-undang itu, yang akan mengenakan aturan keselamatan yang ketat terhadap truk-truk Meksiko yang mengangkut barang-barang di Amerika Serikat.

Tetapi, Card mengatakan truk-truk Meksiko itu akan diperbolehkan menggunakan jalan-jalan di Amerika berdasarkan Persetujuan Perdagangan Bebas Amerika Utara. Ia mengatakan Presiden Bush tidak menyukai undang-undang itu karena undang-undang itu akan mendiskrimasi terhadap perekonomian di negara bagian asalnya, Texas, yang berbatasan dengan Meksiko.

XS
SM
MD
LG