Tautan-tautan Akses

Aksi Protes Terjadi di Yaman Selatan ketika Negara Donor Bersidang


<!-- IMAGE -->

Ratusan demonstran turun ke jalan di Yaman Selatan hari Sabtu, ketika negara donor Barat dan Arab Saudi membahas bantuan ekonomi untuk Yaman.

Pemimpin oposisi mengatakan tujuan demonstrasi di provinsi Daleh dan Abyan itu adalah untuk mengingatkan negara donor di Riyadh akan perjuangan Yaman Selatan.

Kaum separatis memperjuangkan pemisahan antara Yaman selatan dan Yaman Utara, yang bersatu tahun 1990. Yaman Selatan merupakan sumber minyak bagi Yaman dan warga Yaman Selatan mengatakan, Yaman Utara mendiskriminasi mereka dan mengeksploatasi sumber alam mereka.

Pemrotes hari Sabtu membawa bendera bekas Yaman Selatan. Sedikitnya dua orang cedera di provinsi Abyan ketika pasukan keamanan melepaskan tembakan untuk membubarkan para pemrotes yang menghalangi jalan.

XS
SM
MD
LG