<!-- IMAGE -->
Misi penjaga perdamaian mengatakan gelombang baru pertempuran di kawasan Darfur, Sudan mengakibatkan banyak orang tewas dan lebih dari 14 ribu warga sipil terpaksa melarikan diri dari rumah-rumah mereka.
Misi gabungan PBB-Uni Afrika di Darfur atau UNAMID hari Selasa mengatakan bahwa pertempuran itu terjadi di kawasan Jebel Marra di Darfur Selatan dan di Jebel Moon di Darfur Barat. Misi tersebut tidak mengatakan siapa yang terlibat dalam bentrokan tersebut namun kelompok-kelompok pemberontak melaporkan diserang oleh pasukan pemerintah Sudan.
Jurubicara UNAMID, Noureddine Mezni mengatakan kepada VOA sekurangnya 10 ribu orang telah mengungsi akibat pertempuran di Jebel Marra dan 4000 orang mengungsi dari Jebel Moon. Namun Mezni mengatakan pihaknya menduga jumlah pengungsi sesungguhnya lebih besar.
UNAMID menyerukan kepada semua pihak yang bertikai agar menahan diri.